Pemdes Patengko Gelar Musrenbang Desa Bahas RKPDes 2026

TOMONI TIMUR,Fakjur — Pemerintah Desa Patengko, Kecamatan Tomoni Timur, Kabupaten Luwu Timur, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka pembahasan rancangan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Desa Patengko, Jumat (10/10/2025), dan dibuka langsung oleh Camat Tomoni Timur, Yulius.

Musyawarah dihadiri oleh berbagai unsur, antara lain Kepala Desa Patengko Pither Tandi Kala beserta jajaran, Ketua dan anggota BPD, perwakilan Puskesmas, Babinkamtibmas, bidan desa, kader desa, serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Camat Yulius menekankan pentingnya skala prioritas dalam menentukan program yang akan masuk dalam APBDes 2026. Ia mengingatkan agar penyusunan kegiatan mempertimbangkan efisiensi dan kebutuhan paling mendesak, seiring dengan adanya kebijakan efisiensi anggaran dari pemerintah pusat.

“Usulan kegiatan harus benar-benar berdasarkan kebutuhan yang prioritas, bukan sekadar keinginan. Metode ini penting untuk memastikan alokasi anggaran lebih tepat sasaran dan efisien,” ujar Yulius.

Sementara itu, Kepala Desa Patengko, Pither Tandi Kala, menjelaskan bahwa Musrenbangdes menjadi tahapan penting dalam menetapkan arah pembangunan desa. Ia juga menyebut masih ada sejumlah kegiatan tahun 2025 yang belum terlaksana sepenuhnya, sambil menunggu kebijakan dari pemerintah daerah.

“Desa Patengko tahun ini juga mendapat alokasi dana bantuan daerah sebesar Rp 2 miliar. Namun realisasinya masih menunggu petunjuk lebih lanjut dari kabupaten,” ujarnya.

Ketua BPD Patengko, Markus Sulle, menambahkan agar setiap usulan yang akan dimasukkan ke APBDes diverifikasi secara menyeluruh di lapangan. Ia mencontohkan perlunya ketelitian dalam pengukuran kegiatan fisik agar anggaran tidak terbuang percuma.

“Pernah ada sisa pekerjaan sekitar 15 meter yang tidak dianggarkan, padahal itu bisa dimaksimalkan kalau dicek sejak awal. Karena itu kami berharap setiap rencana kegiatan dikroscek dulu agar asas manfaatnya benar-benar terasa bagi warga,” tegas Markus.

Melalui Musrenbangdes ini, Pemerintah Desa Patengko berharap seluruh program yang disepakati mampu menjawab kebutuhan masyarakat dan mendorong peningkatan kesejahteraan warga secara berkelanjutan. (Kas)