Maret 13, 2025

Sinergi Desa Rante Mario: Gotong Royong Demi Wujudkan Ketahanan Pangan

IMG-20250124-WA0012

Fakjur– Pemerintah Desa Rante Mario bersama mahasiswa KKNT Universitas Cokroaminoto Palopo Periode I dan warga desa melaksanakan gotong royong membersihkan lahan pada Jumat (24/1/2025). Kegiatan ini sebagai langkah nyata menindaklanjuti arahan Presiden Prabowo Subianto untuk memperkuat program ketahanan pangan nasional.

Kepala Desa Rante Mario, Roni Pattinama, SE, menyampaikan bahwa lahan tersebut akan digunakan untuk menanam jagung, komoditas yang dinilai memiliki potensi besar mendukung ketahanan pangan lokal. “Jagung dipilih karena mudah dikelola dan memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Kami berharap ini menjadi awal yang baik untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kanit Propam Polsek Mangkutana, Aipda Yusuf, yang memberikan dukungan dan apresiasi terhadap inisiatif gotong royong tersebut. “Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah pusat, tetapi juga masyarakat di tingkat desa,” ungkapnya.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata sinergi antara pemerintah desa, mahasiswa, dan warga dalam mendukung program nasional. Harapannya, langkah ini dapat menjadi teladan bagi desa lain untuk mengembangkan program ketahanan pangan berbasis kolaborasi.(Red/Kas/Agn)